Wednesday, February 22, 2017

Installasi CMS Sekolahku Di Linux

ASSALAMUALAIKUM WR.WB.


Disini saya akan menjelaskan bagaimana cara installasi CMS Sekolahku di localhost.


A.PENGERTIAN
CMS merupakan situs web yang menerapkan sistem ini berorientasi terhadap konten. Sudah bukan merupakan kendala yang berarti bagi manajemen atau humas suatu perusahaan/institusi/organisasi untuk memperbaharui situs webnya. Dengan hak akses dan otoritas masing-masing, setiap bagian dari perusahaan/intitusi/organisasi dapat memberikan kontribusinya kedalam website tanpa prosedur yang sulit.

B.MAKSUD & TUJUAN
-Dapat menbuat website sekolah menggunakan cms sekolahkau .

C.LATAR BELAKANG
- memberikan kemudahan kepada penulis untuk mengelola informasi yg ada tanpa harus tahu sebelumnya tentang segala hal yg bersifat teknis.

D.ALAT & BAHAN
- Laptop/Pc
- Koneksi Internet
- Sudah terinstall LAMP
- File CMS Sekolahku

E.LANGKAH KERJA
1.Pertama buka terminal dan masuk sebagai superuser.

2.Masuk ke directory /var/www/html/ dan buat directory denga nama cmssekolahku. " cd /var/www/html/ "   =>  " mkdir cmssekolahku "


3.Setelah itu masuk ke directory download tempat file cms nya berada.Copykan file cms ke drectory yg telah di buat tadi.
 " cd /home/talep/Download " => " cp nama file /var/www/html/cmssekolahku " 


4.Kemudian masuk ke directory cmssekolahku.
 " cd /var/www/html/cmssekolahku "


5.Setelah itu kita ekstrak file cmsnya.
" unzip nama file "


6.Kita masuk ke directory /var/www/html untuk memberikan hak akses.
" cd .. "   =>  " chmod -R 755 cmssekolahku "  " chown -R www-data:www-data cmssekolahku "

7.Setelah itu kita login di phpmyadmin dan buat database untuk cms sekolahku.

8.Kemudian kita klik pada database yg kita buat tadi => pilih import => browser.
 
 9.Pilih db_sekkolahku.sql pada directory cmssekolahku dan klik open.

10.Setelah itu kita buka terminal lagi masuk ke directory config.
" cd /cmssekolahku/application/config/ ",kemudian edit file databases.php " " nano database.php "

11.Isikan password phpmyadmin yg sudah kalian buat dan pada database isikan nama database yg telah di buat tadi.

12.Terakhir kita cek di browser ketikan localhost/cmssekolahku. Jika muncul tampilan seperti di bawah ini makan installasi sudah berhasil.

13.Jika ingin masuk ke menu admin maka pada browser ketikan  localhost/cmssekolahku/login. untuk username administrator dan passwordnya sama dengan username nya.

14.Berikut ini tampilan menu admin dan silahkan di oprek sendiri sesuka hati.


F.KESIMPULAN
CMS adalah aplikasi web yg berisikan template untuk mengelola isi halaman
web secara mudah.Penggunaan CMS tidak memerlukan pengetahuan pemrograman web yg handal karena proses instalasi dan cara penggunanya sudah user freindly.

G.REFERENSI
 https://en.wikipedia.org/wiki/Content_management_system


SEKIAN DARI SAYA SEMOGA BERMANFAAT
WASSALAMUALAIKUM WR.WB.
Previous Post
Next Post

0 Comments: